Sentul City (Maret 2025) – Sahabat Damai Sejahtera (SDS) Peduli pada akhir Maret 2025 mengadakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan membagi Sembako (Sembilan bahan pokok) ke masyarakat di Sentul City dan sekitarnya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan menjelang menjelang Hari Raya Idul Fitri sebagai bentuk kepedulian SDS pada masyarakat yang membutuhkan. Baksos dilaksanakan dua kali dalam seminggu.
Menurut Bpk. Nelson Purba, yang berpartisipasi dalam kegiatan Baksos tersebut mengatakan, ada sekitar 200 pack yang berisi kebutuhan pokok yang dibagikan ke warga di Sentul City dan sekitarnya. Sebelum membagi sembako, tim advance mengadakan survei, untuk menentukan warga masyarakat yang betul-betul membutuhkan bantuan.
Warga masyarakat yang menerima bantuan tampak sukacita menerima bantuan dan mengucapkan terimakasih mereka atas kegiatan Baksos SDS Peduli tersebut.


SDS Peduli mengadakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan membagi Sembako menjelang Hari Raya Idul Fitri pada akhir Maret 2025.
![]()
![]()

Kegiatan pembagian Sembako oleh tim SDS Peduli








Leave a Reply